Apakah Anda mencari template blogger responsive? Blogger sebagai platform blog yang sudah matang telah menyediakan beragam template responsive yang menarik. Namun, jika template bawaan tidak sesuai dengan keinginan Anda, menggunakan template buatan pihak ketiga mungkin bisa menjadi solusi.
Namun, bagaimana jika Anda ingin menggunakannya tanpa mengeluarkan biaya? Tidak perlu khawatir. Pada artikel ini, kami akan mengulas 30+ template blogger responsive gratis yang bisa Anda gunakan
Bagi Anda yang membangun blog berbasis Blogger dengan mengedepankan tulisan, inilah template untuk Anda.
Typography cocok untuk blog pribadi maupun blog bagi penulis untuk menunjukkan hasil karyanya.
Template blogger ini sangat minimalis sehingga memudahkan Anda menuliskan ide tanpa bingung memilih gambar yang tepat.
Sesuai dengan namanya,
Encrypting your link and protect the link from viruses, malware, thief, etc! Made your link safe to visit.
Typography menggunakan jenis font yang enak dibaca. Tujuannya, membuat pengunjung Anda ingin berlama-lama membaca posting Anda yang menarik.
Jangan khawatir dengan performa template ini. Typography ramah SEO dan memiliki waktu loading yang cepat. Tidak hanya itu, template blogger ini sudah fully-responsive dan memiliki banyak fitur, seperti auto-resize thumbnail dan lainnya
Jika Anda mencari template blogger minimalis dengan dua kolom, Button layak Anda jadikan pilihan.
Tampilannya yang segar bisa digunakan untuk blog pribadi, maupun blog yang bertema dekorasi rumah, parenting, dan fashion.
Untuk membuat tampilannya ringkas, Button sudah menyediakan drop-down menu. Di bagian atas, Anda juga akan menemukan berbagai ikon media sosial yang memudahkan pengunjung berbagi (share) artikel yang disukai ke teman-teman mereka.
Tidak hanya itu, template blogger ini sudah mendukung Google Font dengan pilihan font yang lebih banyak. Sayangnya, versi gratis template ini belum mendukung SEO. Namun, Anda bisa menggunakannya di banyak domain dan akan tetap mendapat update seumur hidup
Membangun sebuah blog majalah menggunakan NeoMag tentu pilihan tepat.
Alasannya, template blogger ini memang dirancang untuk menonjolkan featured image dengan cantik.
Anda juga bisa menggunakan template ini untuk jenis blog lain seperti blog pribadi ataupun bisnis yang membutuhkan clean layout. Karena mengusung konsep simple namun elegan, NeoMag membutuhkan waktu singkat untuk loading halamannya.
Walaupun Anda bisa menggunakan template ini secara gratis, Anda harus rela melewatkan adanya pembaruan dan tidak mendapat bantuan layanan (support)